Minggu, 30 Desember 2007

TUJUAN HIDUP




Bayangin di bengkelnya Tuhan. Tuhan sedang merancang manusia. Ada desain prototype cowok ada cewek. Ada yang tinggi ada yang pendek. Ada yang dirancang dengan dua bakat, adapula yang didesain dengan tujuh, delapan, bahkan seratus bakat. Kelak semua rancangan ini akan disatukan dalam satu tempat dengan satu tujuan. Apakah tujuannya?Rick Warren dalam buku komunitasnya menyimpulkan kalo hidup manusia itu semuanya adalah tentang Tuhan, kasih dan membangun hubungan dengan Tuhan dan dengan orang lain. Bukan tentang mengejar harta, sukses, status, bahagia dsb, tapi tentang menjadi serupa dengan Dia, serupa dengan Tuhan yang adalah kasih. “Barangsiapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah adalah kasih.” (I Yohanes 4:8). Tuhan mengasihi kita begitu dalam dan tanpa syarat, makanya Dia pengen kita untuk belajar menyembahNya, membalas kasihNya, dan mengasihi orang lain.


WORSHIP


Sebelum kita belajar tentang mengasihi, kita masuk dulu ke dalam pemahaman tentang worship. Apakah worship itu? Apakah worship itu tutup mata, tangan terangkat, lalu nyanyi lagu mellow?“Karena itu, saudara-saudara, demi kemurahan Allah aku menasihatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan tubuhmu sebagai persembahan yang hidup, yang kudus dan yang berkenan kepada Allah: itu adalah ibadahmu yang sejati. Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna.” (Roma 12:1-2)Yang namanya penyembahan alias worship lebih dari sekedar nyanyi lagu bertempo rendah. Penyembahan bukan sekedar lagu ato suasana doang. Penyembahan adalah gaya hidup. Di Alkitab, kalo kita liat tiap kali ada orang yang lagi ‘menyembah Tuhan’ pasti dia sedang memberi persembahan. Bisa mempersembahkan binatang, sebagian dari hasil ladang mereka, ato uang. Malah kata penyembahan pertama kali disebutin di Alkitab waktu Abraham disuruh sama Tuhan persembahin Ishak. Dari sini kita bisa liat antara penyembahan en persembahan itu punya hubungan yang erat banget. Waktu kita sedang menyembah Tuhan, secara rohani kita seperti sedang memberi persembahan sama Tuhan.


MEMPERSEMBAHKAN TUBUH


Apa yang mesti kita persembahin sama Tuhan? Kambing? Domba? Sapi? Jaman sekarang, Tuhan gak nyuruh kita persembahin binatang lagi kayak dulu. Tapi dia nyuruh kita persembahin tubuh kita.“Karena itu, saudara-saudara, demi kemurahan Allah aku menasihatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan tubuhmu sebagai persembahan yang hidup, yang kudus dan yang berkenan kepada Allah: itu adalah ibadahmu yang sejati.” Roma 12:1-2Inilah persembahan sejati yang Tuhan cari dari kita. Tapi gimana caranya persembahin tubuh? Jangan terus langsung ngebayangin bikin mezbah dari batu kayak di zaman Alkitab terus kita tidur di atasnya, siap buat dibakar sampe abis. Gak dong! Bukan gitu artinya mempersembahkan tubuh. Mempersembahkan tubuh artinya mempersembahkan semuanya buat Tuhan. Kita punya kerinduan buat memberikan semua yang kita punya sama Tuhan. Gak ada satu pun yang kita tahan-tahan, wong semua yang kita punya juga ‘kan punya Dia. Dan juga kita taat sama Tuhan. Di zaman Perjanjian Lama, orang mempersembahkan korban salah satunya karena mereka taat sama perintah Tuhan. Apapun yang Dia suruh, kita lakukan, itu juga artinya mempersembahkan tubuh.Kenapa kita harus menyembah tuhan?· Karena Dia layak disembah"Anak Domba yang disembelih itu layak untuk menerima kuasa, dan kekayaan, dan hikmat, dan kekuatan, dan hormat, dan kemuliaan, dan puji-pujian!" (Wahyu 5:12)Dia adalah pencipta semua alam semesta yang luar biasa. Dia Allah yang besar en berkuasa. Dia penebus dosa kita. Dia juga merancangkan yang baik buat kita-kita. Ada alasan lain buat ngeyakinin elo-elo kalo Dia emang layak disembah?· Karena Tuhan yang nyuruh“Engkau harus menyembah Tuhan, Allahmu, dan hanya kepada Dia sajalah engkau berbakti!" (Matius 4:10)Loh emang Tuhan itu gila hormat apa sampe nyuruh kita menyembah Dia? Gak gitu lagi. Alasan kenapa Tuhan nyuruh kita menyembah Dia soalnya, Dia tau kalo kita, manusia itu, gampang banget menyembah sesuatu yang kelihatannya hebat. Padahal itu ‘kan sama aja dengan penyembahan berhala. En Tuhan paling benci sama penyembahan berhala, makanya Dia nyuruh kita menyembah Dia.· Karena itu adalah tujuan Tuhan ciptain kita“Umat yang telah Kubentuk bagi-Ku akan memberitakan kemasyhuran-Ku.” (Yesaya 43:21)Setiap ciptaan pasti dibuat dengan tujuan. Kita membuat kursi dengan tujuan spesifik: untuk tempat duduk. Begitu pula dengan manusia, ia dibuat untuk dapat menyembah penciptaNya, cuma manusia diminta buat menyembahNya gak kayak robot, ia punya kehendak bebas.


PENYEMBAHAN YANG SALAH


Kalo Tuhan bilang lagi mencari penyembah yang benar (Yohanes 4:23), artinya ada penyembah-penyembah yang salah juga. Kayak apa sih penyembah-penyembah yang salah? Yuk kita sama-sama liat, pelajari en jangan ditiru, tapi lakuin kebalikannya.


1. Menyembah yang bukan TuhanMenyembah yang bukan Tuhan itu bahasa Alkitabnya penyembahan berhala. Kita pasti udah sering dengar kalo yang namanya berhala itu bisa apa aja, mulai dari keluarga, hobi sampe uang, en orang-orang yang jadi idola kita. Yang jadi masalah kita sering tanpa sadar udah jadi penyembah berhala. Contoh aja, ada satu film di TV yang rame banget en kita pengen nonton, tapi pas jam itu sebenarnya kita harusnya ke gereja. Ujung-ujungnya kita SMS teman kita, kasih tau kalo gak jadi ke gereja en asyik nonton TV di rumah.Ato contoh lain yang paling sering, kita jadi suka sama seseorang sampe kita tau semua tentang dia. Mulai dari tanggal lahir sampe kebiasaannya ngorok waktu tidur kita juga tau. Gak salah sih suka sama sesuatu ato sama seseorang, tapi kita harus bisa menempatkan semuanya di tempat yang tepat, jangan sampe kita bikin mereka sebagai berhala dalam hidup kita. Minta hikmat yang dari Tuhan supaya kita tau gimana menempatkan orang ato barang yang kita suka supaya jangan jadi berhala. “Jangan ada padamu allah lain di hadapan-Ku.” (Keluaran 20:3)


2. Menyembah bukan dari hati“Dan Tuhan telah berfirman: "Oleh karena bangsa ini datang mendekat dengan mulutnya dan memuliakan Aku dengan bibirnya, padahal hatinya menjauh dari pada-Ku, dan ibadahnya kepada-Ku hanyalah perintah manusia yang dihafalkan” (Yesaya 29:13)Ini juga penyembahan yang salah. Penyembahan kita harusnya lahir dari hati kita, bukan sekedar kata-kata, ato akal-akalan kita doang, juga bukan kewajiban karena kita orang Kristen terus kita menyembah. Gak. Penyembahan itu bentuk ekspresi hormat kita sama Tuhan bukan kewajiban.


3. MunafikKalo yang satu ini lebih parah dari pada gak menyembah dari hati. Orang munafik itu sebenarnya sama sekali gak menyembah Tuhan, tapi keliatannya menyembah. Tuhan paling benci sama orang yang kayak gini. Orang kayak gini kalo di Alkitab kayak kuburan mewah yang keliatannya dari luar bagus, tapi dalamnya jelek. GF!ers jangan jadi orang munafik. Jangan menyembah Tuhan supaya diliat orang kayaknya rohani, padahal gak.“Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab kamu sama seperti kuburan yang dilabur putih, yang sebelah luarnya memang bersih tampaknya, tetapi yang sebelah dalamnya penuh tulang belulang dan pelbagai jenis kotoran.” Matius 23:27Untuk artikel sepenuhnya, dapatkan majalahnya di friend@getmedia-online.com

Rabu, 31 Oktober 2007

KRISTEN BUKAN AGAMA

Beberapa waktu lalu saya berbincang-bincang dengan seorang dari keluarga saya mengenai Politik termasuk calon kuat Gubenur Jawa Timur mendatang, karena ia merupakan tim sukses sukarela dari seorang calon gubenur tersebut. Ketika kita lama berbincang masalah politik, kita mengarah pada hal agama, ia mengenal ketua MUI Jatim dan menawarkan kepada saya jika saya ingin mendirikan gereja gampang karena ia mengenal ketua MUI Jatim tersebut (tapi enggak lah…hehehe) lalu satu pernyataan keluar dari beliau yang mengatakan bahwa semua agama itu sama. Dan saya mengatakan IYA memang sama. Bagaimana menurut anda? Mungkin anda tidak setuju dengan pernyatan saya, karena pasti muncul pernyataan bahwa bagaimana dengan agama Kristen? Mestinya beda kan? Tenang dulu sobat….
Banyak yang mengatakan Kristen adalah agama, padahal salah! Kristen bukan agama tetapi Kristen adalah gaya hidup Allah yang kita jalani bersama Tuhan. Agama memiliki cirri-ciri sebagai berikut : Ia punya pemimpin spiritual berupa nabi (manusia) tetapi kekristenan berpusat kepada Kristus yaitu Tuhan, agama memiliki tempat ibadah tetapi sesungguhnya Kristen menurut Kisah Rasul 4 tidak memiliki tempat ibadah karena dirumah-rumahpun kita bisa beribadah, agama selalu mengatur jam-jam berhubungan dengan tuhannya tetapi Kristen tidak terbatas tempat, ruang, waktu atau keadaan karena di WC pun kita tetap bisa nyembah Tuhan, agama punya praturan berupa adat istiadat yang mengikat tetapi Kekristenan hanya bersumber pada Firman Tuhan yang hanya memberikan kebebasan untuk memilih apa yang baik, berkenan kepada Allah dan sempurna.
So, bukankah jawaban saya benar dengan mengatakan bahwa semua agama sama? Arena Kristen bukanlah agama karena Kristen BERBEDA! Bagaimana menurut anda?

PELIPATGANDAAN HIDUP

Sejenak mari kita belajar matematika, kita mengenal dua angka yang sering dipakai dan mudah untuk mengitungnya yaitu angka 1 dan 0.
Angka 1 yang diletakkan didepan angka 0 akan memiliki nilai yang sempurna. Dan apabila angka nol tersebut ditambahkan maka akan semakin besar jumlahnya. Misalkan, 1 dengan 0 menjadi 10, 1 dengan 00 menjadi 100, 1 dengan 000 menjadi 1000 dan seterusnya.
Namun, akan lain ceritanya bila angka 1 tersebut ditaruh dibelakang 0. Misalkan 0 dengan 1 menjadi 0,1. Apabila angka nol didepan angka satu ditambahkan maka semakin kecil jumlah yang didapatkan. 00 ditambahkan ke 1 menjadi 0,01. 000 ditambahkan 1 menjadi 0,001 dan seterusnya.
Dari sini kita dapat mempelajari bahwa yang menentukan jumlah tersebut besar atau tidaknya, bergantung pada penempatan posisi angka 1. Demikian pula dengan kehidupan kita, apabila kita menempatkan Yesus sebagai yang terutama / nomer 1 dalam kehidupan kita maka kita akan mengalami pelipatgandaan hidup. 0 juga berbicara tentang apa yang kita punya diantaranya kemampuan, keterampilan, talenta, dll semakin kita letakkan setelah Yesus maka semuanya akan berlipat kali ganda. Mau coba?

Jumat, 26 Oktober 2007

SAHABATNYA TUHAN

Diambil dari kisah nyata ....Ada seorang bocah kelas 4 SD di suatu daerah di Milaor Camarine Sur(Filipina) yang setiap hari mengambil rute melintasi daerah tanahberbatuan dan menyeberangi jalan raya yang berbahaya dimana banyakkendaraan yang melaju kencang dan tidak beraturan.Setiap kali berhasil menyeberangi jalan raya tersebut, bocah ini mampirsebentar ke Gereja setiap pagi hanya untuk menyapa Tuhan, sahabatnya.Tindakannya selama ini diamati oleh seorang Pendeta yang merasa terharumenjumpai sikap bocah yang lugu dan beriman tersebut."Bagaimana kabarmu Andy? Apakah kamu akan ke sekolah?""Ya, Bapa Pendeta!" balas Andy dengan senyumnya yang menyentuh hatiPendeta tersebut.Dia begitu memperhatikan keselamatan Andy sehingga suatu hari diaberkata kepada bocah tersebut,"Jangan menyeberang jalan raya sendirian,setiap kali pulang sekolah kamu boleh mampir ke Gereja dan saya akanmenemani kamu ke seberang jalan . jadi dengan cara tersebut saya bisamemastikan kamu pulang ke rumah dengan selamat.""Terima kasih, Bapa Pendeta.""Kenapa kamu tidak pulang sekarang ?? Apakah kamu tinggal di Gerejasetelah pulang sekolah?""Aku hanya ingin menyapa kepada Tuhan .. sahabatku."Dan Pendeta itu segera meninggalkan Andy untuk melewatkan waktunyadidepan altar berbicara sendiri, tapi kemudian Pendeta tersebutbersembunyi dibalik altar untuk mendengarkan apa yang dibicarakan Andykepada Bapa di Surga."Engkau tahu Tuhan, ujian matematikaku hari ini sangat buruk, tetapi akutidak mencontek walaupun temanku melakukannya .aku makan satu kue dan minum airku.Ayahku mengalami musim paceklik dan yang bisa kumakan hanyalah kue ini.Terima kasih buat kue ini Tuhan! .aku tadi melihat anak kucing malang yang kelaparan dan aku memberikankueku yang terakhir buatnya .. lucunya, aku nggak begitu lapar.Lihat, ini selopku yang terakhir.Aku mungkin harus berjalan tanpa sepatu minggu depan.Engkau tahu ini sepatu ini akan rusak, tapi tidak apa-apa .. palingtidak aku tetap dapat pergi ke sekolah.Orang-orang berbicara bahwa kami akan mengalami musim panen yang susahbulan ini, bahkan beberapa temanku sudah berhenti sekolah .tolong Bantu mereka supaya bisa sekolah lagi .tolong Tuhan ??Oh ya, Engkau tahu Ibu memukulku lagi.Ini memang menyakitkan, tapi aku tahu sakit ini akan hilang, palingtidak aku masih punya seorang Ibu.Tuhan, Engkau mau lihat lukaku ???Aku tahu Engkau mampu menyembuhkannya, disini .. disini ..aku rasa Engkau tahu yang ini khan .....??Tolong jangan marahi Ibuku ya ..???dia hanya sedang lelah dan kuatir akan kebutuhan makanan dan biayasekolahku ..Itulah mengapa dia memukul kami.Oh Tuhan. aku rasa aku sedang jatuh cinta saat ini.Ada seorang gadis yang cantik dikelasku, namanya Anita ...menurut Engkau apakah dia akan menyukaiku ???Bagaimanapun juga paling tidak aku tahu Engkau tetap menyukaiku karenaaku tidak usah menjadi siapapun hanya untuk menyenangkanMu.Engkau adalah sahabatku.Hei .. ulang tahunMu tinggal dua hari lagi, apakah Engkau gembira ??Tunggu saja sampai Engkau lihat, aku punya hadiah untukMu.Tapi ini kejutan bagiMu.Aku berharap Engkau akan menyukainya.Ooops aku harus pergi sekarang."Kemudian Andy segera berdiri dan memanggil Pendeta itu, "Bapa Pendeta....Bapa Pendeta..aku sudah selesai bicara dengan sahabatku, anda bisamenemaniku menyeberang jalan sekarang!"Kegiatan tersebut berlangsung setiap hari, Andy tidak pernah absensekalipun.Pendeta Agaton berbagi cerita ini kepada jemaat di Gerejanya setiap hariMinggu karena dia belum pernah melihat suatu iman dan kepercayaan yangmurni kepada Allah ..suatu pandangan positif dalam situasi yang negatif.Pada hari Natal, Pendeta Agaton jatuh sakit sehingga dia tidak bisamemimpin gereja dan dirawat di rumah sakit.Gereja diserahkan pengelolaannya kepada 4 wanita tua yang tidak pernahtersenyum dan selalu menyalahkan segala sesuatu yang orang lain perbuat.Mereka juga sering mengutuki orang yang menyinggung mereka.Mereka sedang berlutut memegangi rosario mereka ketika Andy tiba daripesta natal di sekolahnya, dan menyapa "Halo Tuhan..Aku ...'"Kurang ajar kamu bocah !!! tidakkah kamu lihat kami sedang berdoa ??!!!Keluar.!!!"Andy begitu terkejut, " Dimana Bapa Pendeta Agaton .??? Dia seharusnyamembantuku menyeberangi jalan raya .. dia selalu menyuruhku mampir lewatpintu belakang Gereja. Tidak hanya itu, aku juga harus menyapa TuhanYesus - ini hari ulang tahunNya, aku punya hadiah untukNya ...."Ketika Andy mau mengambil hadiah tersebut dari dalam bajunya, seorangdari keempat wanita itu menarik kerahnya dan mendorongnya keluar Gereja.Sambil membuat tanda salib ia berkata "Keluarlah bocah .. kamu akanmendapatkannya !!!"Oleh karena itu Andy tidak punya pilihan lain kecuali sendirianmenyeberangi jalan raya yang berbahaya tersebut didepan Gereja.Dia mulai menyeberang .ketika tiba-tiba sebuah bus datang melaju dengan kencang - disitu adatikungan yang tidak terlihat pandangan.Andy melindungi hadiah tersebut didalam saku bajunya, sehingga dia tidakmelihat datangnya bus tersebut.Waktunya hanya sedikit untuk menghindar .. dan Andy tewas seketika.Orang-orang disekitarnya berlarian dan mengelilingi tubuh bocah malangtersebut yang sudah tak bernyawa.Tiba-tiba, entah muncul darimana ada seorang pria berjubah putih denganwajah yang halus dan lembut namun penuh dengan air mata datang danmemeluk tubuh bocah malang tersebut.Dia menangis.Orang-orang penasaran dengan dirinya dan bertanya, " Maaf Tuan. apakahanda keluarga bocah malang ini ? Apakah anda mengenalnya ?"Pria tersebut dengan hati yang berduka karena penderitaan yang begitudalam segera berdiri dan berkata," Dia adalah sahabatku." Hanya itulahyang dia katakan.Dia mengambil bungkusan hadiah dari dalam baju bocah malang tersebut danmenaruhnya didadanya.Dia lalu berdiri dan membawa pergi tubuh bocah malang tersebut dankeduanya kemudian menghilang.Kerumunan orang tersebut semakin penasaran...Di malam Natal, Pendeta Agaton menerima berita yang sungguh mengejutkan.Dia berkunjung ke rumah Andy untuk memastikan pria misterius berjubahputih tersebut.Pendeta itu bertemu dan bercakap-cakap dengan kedua orang tua Andy."Bagaimana anda mengetahui putera anda meninggal ?""Seorang pria berjubah putih yang membawanya kemari." ucap ibu Andyterisak."Apa katanya ?"Ayah Andy berkata,"Dia tidak mengucapkan sepatah katapun. Dia sangatberduka. Kami tidak mengenalnya namun dia terlihat sangat kesepian atasmeninggalnya Andy sepertinya Dia begitu mengenal Andy dengan baik. Tapiada suatu kedamaian yang sulit untuk dijelaskan mengenai Dirinya. Diamenyerahkan anak kami dan tersenyum lembut. Dia menyibakkan rambut Andydari wajahnya dan memberikan kecupan di keningnya kemudian Diamembisikkan sesuatu ..."Apa yang dia katakan ?""Dia berkata kepada puteraku .." Ujar sang Ayah "Terima kasih buatkadonya. Aku akan segera berjumpa denganmu. Engkau akan bersamaku."Dan sang Ayah melanjutkan, "Anda tahu kemudian semuanya itu terasabegitu indah .. aku menangis tetapi tidak tahu mengapa bisa demikian.Yang aku tahu aku menangis karena bahagia .. aku tidak dapatmenjelaskannya Bapa Pendeta, tetapi ketika dia meninggalkan kami adasuatu kedamaian yang memenuhi hati kami, aku merasakan kasihnya yangbegitu dalam di hatiku..Aku tidak dapat melukiskan sukacita didalam hatiku. Aku tahu puterakusudah berada di Surga sekarang. Tapi tolong katakan padaku, BapaPendeta..siapakah pria ini yang selalu bicara dengan puteraku setiaphari di Gerejamu ? anda seharusnya mengetahui karena anda selalu beradadisana setiap hari, kecuali pada waktu puteraku meninggal ."Pendeta Agaton tiba-tiba merasa air matanya menetes dipipinya, denganlutut gemetar dia berbisik," Dia tidak berbicara dengan siapa-siapa..... kecuali dengan Tuhan."