Selasa, 14 Oktober 2008

CULTURAL MANDATE


Tuhan berfirman pertama kali pada Adam dan Hawa agar mereka beranakcucu, bertambah banyak dan berkuasa atas segala ciptaan Tuhan dibumi. Sebuah
mandate terbesar yang pernah diberikan Tuhan kepada ciptaanNya yang satu ini yaitu manusia. Banyak area yang menjadi lingkup kekuasaan manusia ketika mereka diberikan mandate tersebut, tak terkecuali segala makhluk hidup yang ada didalamnya kecuali pohon pengetahuan yang baik dan jahat.
Otoritas manusia yang begitu besar belum pernah diberikan oleh Tuhan kepada siapapun termasuk malaikat yang dekat denganNya yaitu Michael sekalipun.
DIMANA MANUSIA BERKUASA?
Satu alasan penting mengapa manusia ditempatkan die den ialah, karena Allah tahu bahwa habitat asli manusia pertama ialah di Eden. Dalam bahasa aslinya, Eden berarti Spot Of God’s Presence (Hadirat Tuhan), hanya jika berada di Eden lah maka manusia berkuasa, diluar Eden, manusia kehilangan otoritas. Karena dosa lah maka manusia kehilangan otoritas, karena terusir dari eden. Alkitab mencatat jelas, bahwa ketika manusia pertama terhalau dari eden maka mereka tidak berkuasa sama sekali, bahkan hanya untuk mencari makananpun mereka harus bersusah payah untuk mengusahakannya. Sangat berbeda dengan keadaan mereka waktu berada di Eden.
Maka dari itulah, ketika kita tidak tinggal dalam hadirat Tuhan maka kualitas dan otoritas Tuhan hilang dari kita, kita hanya menjadi manusia biasa dan tidak punya pengaruh apapun.
CULTURAL MANDATE
Apa sebenarnya Cultural mandate tersebut? Dalam bahasa Indonesianya Mandat Budaya. Mandate budaya tersebut bukan hanya berbicara tentang kebudayaan secara hurufiah tetapi budaya berbicara tentang seluruh aspek yang manusia jalani sehari-hari. Segala aspek yang ada pada manusia dikesehariannya merupakan lingkup budaya. Namun, kebanyakan orang menyamakan budaya dengan kesenian, walaupun kesenian sangat berpengaruh terhadap kehidupan manusia. Buktinya, ketika kita beribadah di gereja, kita banyak melihat budaya ada disana, diantaranya music, penyanyi, multimedia, tarian, bahkan sampai pembicarapun berada dalam lingkup budaya.
ASPEK BUDAYA JAMAN MODERN
Beberapa aspek jaman modern yang harus kita kuasai pada jaman modern saat ini diantaranya :
Advertising
Yesus datang kedunia dengan advertising, Dia memiliki ciri khas yang tidak dimiliki oleh para pemimpin agama manapun. Kalau para pemimpin agama datang dan mengajarkan agama, tetapi Yesus datang dengan gaya yang berbeda dan lebih membumi. Jika para pemimpin agama dan ahli taurat mengajarkan teori, Yesus sebaliknya, Dia mengajarkan praktek dan mendemonstrasikan kuasaNya sebagai Allah yang hidup. Dan bagi sebagian orang itu merupakan strategi advertising yang luar biasa. Dampaknya, tanpa Dia harus bercerita banyakpun, orang-orang telah menjadi alat advertising (iklan) yang efektif yaitu komunikasi dari mulut ke mulut. Praktek dalam kehidupan kita, kita harus menguasai dunia advertising yang didalamnya terdapat industry penerbitan, percetakan, ikaln2 televisi, media cetak dan sebagainya. Jika advertising saat ini lebih menonjolkan eksotismen dan seksualitas dari lawan jenis, saatnya anak Tuhan merebut area tersebut dengan nilai Kerajaan Allah yang membumi. Nilai perputaran uang selama satu tahun didunia ini rata-rata $400 milyar, ini merupakan jumlah income yang besar jika kita pandai untuk memanfaatkannya.
Celebritis
Diakui atau tidak, dunia selebritis merupakan lahan yang basah untuk penginjilan, namun juga merupakan jurang yang dalam jika kita tidak berhati-hati saat masuk didalamnya. Banyak kesaksian indah yang muncul dalam dunia selebritis Indonesia seperti pertobatan yang dialami oleh Jupiter akibat penjangkauan yang dilakukan oleh Nafa Urbach dan Jacklie, Ari Wibowo yang tetap menjaga kekudusan ditengah-tengah dunia artis yang berusaha mendorongnya untuk hidup dalam kekelaman, dan masih banyak lainnya. Namun, disisi lain ada pula artis yang terseret oleh arus dunia dengan pindah agama, menggunakan narkoba, dan dosa sex lainnya. Yesus bisa saja disebut sebagai selebritis jaman itu yang membuat iri para ahli taurat dan farisi, dengan kehadiranNya yang mewarnai hidup banyak orang, membuat Yesus berada disebuah posisi yang luar biasa ditengah-tengah masyarakat. Namun, Yesus bukanlah artis yang mudah terseret dalam kehidupan dunia tetapi Dia merupakan teladan sebagai garam yang berada ditengah dunia, dan memancarkan kehidupan Ilahi.
Music
Hampir 90% acara-acara ditelevisi maupun radio diwarnai dengan music. Coba kita melihat acara sinetron, selalu diawali dengan music, ditengah-tengahpun kadang terdapat music, dan diakhiri pula dengan music. Music merupakan bahasa universal dan dapat diterima oleh semua manusia. Iklan-iklan di TV atau radio pun juga menggunakan music untuk membawa penonton dan pendengarnya untuk menikmati tayangan yang disajikan. Bahkan acara-acara dengan rating tertinggi dipegang oleh acara music seperti INBOX di SCTV dan acara sejenis lainnya. Music merupakan ciptaan Tuhan, dan iblis memanfaatkannya untuk merusak manusia terutama moral. Kalau kita melihat konser-konser music underground, selalu ada sexual act didalamnya baik lewat kata-kata lagu, gerakan-gerakan dan symbol-simbol yang ditampilkan. Setan hobi untuk mencuri dan membinasakan, demikian pula pada area music. Music yang harusnya dipakai untuk pengagungan pada Tuhan, mulai digunkana untuk penghujatan pada Tuhan. Otoritas Tuhan pun diberikan kepada kita untuk menguasai area tersebut yang merupakan implementasi mandat budaya yang diberikan Tuhan.
Movies
Banyak film yang mengambarkan kehidupan sehari-hari manusia, baik kisah sedih, bahagia, kekayaan, kesakitan, penderitaan, dan macam-macam perasaan lainnya. Melalui film, dunia dapat dipengaruhi olehnya, lihat saja film-film anak seperti Spiderman, Superman, Batman, dan super hero lainnya, akibat film-film tersebut maka banyak anak kecil yang terengaruh atasnya. Banyak mereka yang jika ditanya cita-citanya akan menjawab salah satu dari figure tersebut. Bahkan film-film percintaan yang sukses telah mempengaruhi banyak orang, misalnya seperti kisah Titanic yang meraup penjualan yang luar biasa. Darimana asalnya film? Jawabnya ialah Imajinasi. Tuhan adalah sang Creator yang imaginer, dan manusia ialah satusatunya makhluk yang bisa merimajinasi dan bermimpi. Melalui kemampuan itulah manusia dapat menciptakan kisah-kisah yang luarbiasa yang dapat mempengaruhi simpati dan empati orang yang melihatnya. Apa jadinya jika kita menciptakan film-film dengan nilai kristus seperti buku harian Nayla, dan kisah sejenisnya?
Television
Industry yang memerlukan kreativitas ialah industry televisi. Melalui iklan-iklan yang membooking di sebuah stasiun televisi, menghasilkan milyaran rupiah hanya untuk kontran satu minggu. Penghasilan yang sangat fantastis tentunya untuk ukuran sebuah usaha yang dijalankan. Melalui televise pula, penginjilan dapat dijalankan dengan sangat efektif dan tidak memerlukan kehadiran sang pengajar, bahkan acara-acara yang dikemas dengan menarik akan menarik banyak minat orang-orang yang bisa melihat nilai kerajaan didalamnya. Saat ini banyak stasiun televisi baru yang mulai memunculkan acara-acara yang mendidik dan tentunya nilai kerajaan didalamnya, namun kita jangan mudah puas dengan keadaan, karena masih banyak area yang harus kita jangkan dalam televisi.
Fashion
Fashion telah ada sejak manusia jatuh dalam dosa, Allah dengan kasihnya merajut pakaian dari bulu binatang untuk dikenakana pada manusia untuk menutupi ketelanjangannya. Bahkan dunia fashion telah berkembang pada jaman-jaman kerajaan di dalam alkitab, salah satunya ialah jaman kerajaan Salomo yang penuh dengan kemakmuran dan kelimpahan. Jubah para imam pada jaman tersebut juga memiliki nilai fashion yang sangat tinggi, baik terbuat dari sutra, dengan perhiasan batu-batuan permata yang mahal merupakan sebuah fakta bahwa dalam gerejapun fashion sangat dihargai. Bahkan Esterpun juga mengenakan fashion untuk memikat hati raja, bayangkan jika dia bertemu raja dengan pakaian budak?
Sports
Salah satu contoh dari keberhasilan penginjilan, terjadi pada saat jaman Maradona berhasil melakukan sebuah goal dalam pertandingan, walaupun melalui tangannya. Seluruh Koran-koran dalam maupun luar negeri menyebut bahwa goal yang dilakukan oleh Maradona tersebut dengan istilah “The Hand Of God” (goal tangan Tuhan). Lagi, tim bulu tangkis Indonesia yang berhasil menyabel medali Emas dalam Olimpiade Beijing merupakan anak Tuhan, bahkan pelatih sampai pemain bulu tangkis nasional diwarnai oleh kehadiran dan prestasi yang dihasilkan oleh anak Tuhan.
Art
Kesenian-kesenian tingkat dunia yang dihasilkan baik di Negara Eropa dan sekitarnya lahir dari tangan anak uhan dan berbicara tentang kehidupan Tuhan dan manusia.kesenian berbicara tentang perasaan, dan Tuhan merupakan pencipta seni yang luar biasa, Dia menciptakan manusia dengan tangannya dan penuh dengan sentuhan seni yang tinggi. Segala makhluk yang diciptakan Tuhanpun memiliki nilai seni yang tinggi, sehingga banyak sekali manusia ingin memburunya karena memiliki nilai yang tinggi.
Internet
Berlomba-lomba gereja modern membuat situs-situs mereka di internet, dengan harapan banyak orang diseluruh penjuru dunia dapat mengakses kabar baik tentang Kristus. Anak Tuhan harus bisa menguasai media ini dan menghasilkan karya yang spektakuler dan luar biasa sehingga nama Tuhan dapat dipermuliakan dimanapun dan kapanpun terutama dalam dunia maya.
Politics
Yusuf, Daniel, Sadrach, Mesakh, Abednego merupakan contoh nyata orang-orang yang berhasil dalam dunia perpolitikan diluar bangsanya. Meskipun mereka orang-orang yang berada di lingkungan minoritas, namun mereka dapat menunjukkan kualitas dan integritas mereka dalam kehidupan politik atas bangsanya. Di Indonesia kita mengenal JE Leimena, Marie Elka Pangestu, Purnomo Yusgiantoro, mereka merupakan contoh anak Tuhan yang sukses dalam pemerintahan dan membawa Kristus ditengah bangsa yang sedang berada dalam keterpurukan. Tetapi, saatnya Indonesia memunculkan orang kedua seperti Daniel, Yusuf dan tokoh-tokoh lainnya yang memegang kekuasaan dalam pemerintahan dan membawa kemakmuran bagi bangsa.
Health
Apa yang menjadi tanda utama dari pelayanan Yesus ketika ada didunia? Kesembuhan. Kalau kita melihat banyak KKR kesembuhan diadakan, banyak orang yang datang berbondong-bondong datang untuk merasakan jamahan Tuhan. Apa yang terjadi jika banyak rumah sakit gratis dibuka? Banyak orang miskin dan tidak mampu akan datang dan melihat kasih Kristus melalui kehidupan anak-anak Tuhan.
Agricultural
Sector paling stabil untuk saat ini ialah pertanian, walaupun harga pupuk sedang pada harga yang cukup tinggi namun relative stabil. Banyak hamba Tuhan pedesaan yang hari-hari ini sedang menggarap lading pertanian untuk memberkati jemaat mereka, bahkan di Almolonga yang mengalami transformasi besar, hal pertama yang dikerjakan Tuhan ialah memberkati tanah mereka. Saat ini Almolonga menjadi Negara pengekspor buah dan sayur terbesar di Amerika. Ketika kelaparan dan kekeringan terjadi di Mesir, strategi yang dipakai Yusufpun dengan menyimpan bahan makanan. Industry yang tidak pernah matipun juga berada diarea pertanian, dimana setiap makhluk membutuhkan konsumsi untuk kelangsungan hidup mereka
Trade and Business
Sebagian besar perumpamaan yang Tuhan pakai untuk kedatanganNya kedua kali ialah dengan perdagangan dan investasi. Baik dirham, talenta, mutiara, dan masih banyak perumpamaan lain yang berbicara tentang perdagangan, investasi dan kekayaan. Disini Tuhan ingin mengajarkan sesuatu bahwa jika kita bisa dipercaya dalam hal kecil maka Dia akan memberikan tanggung jawab dan upah yang lebih besar. Bergantung pada tanggung jawab kita.
Educational
Bisang terakhir yang harus kita kuasai ialah pendidikan. Saya bersyukur banyak gereja yang beramai-ramai mendirikan sekolah namun saya kembali ciut hati ketika mendengar banyak sekolah yang didirikan dengan biasa sekolah yang sangat mahal melebihi biaya sekolah negeri, padahal visi nya jelas yaitu menciptakan generasi berkarakter Kristus, pertanyaan saya, apakah dengan menciptakan generasi yang berkarakter Kristus selalu dengan biaya yang super mahal? Hanya gereja yang bisa menjawabnya! *Hendri

Tidak ada komentar: